NgeShare - Whatsapp Video Call Group

by - 8/01/2018


Yeah, baru saja beberapa waktu yang lalu Whatsapp merilis fitur terbarunya. Fitur baru tersebut adalah video call group. Sesuai dengan namanya, fitur ini memungkinkan penggunanya untuk melakukan panggilan video dan audio kepada beberapa orang (maksimal 4 orang) sekaligus dalam waktu bersamaan. Itu artinya melalui fitur ini, pengguna dapat melakukan percakapan grup menggunakan aplikasi Whatsapp.

Fitur video call group ini sebenarnya sudah diperkenalkan oleh Whatsapp di event F8 Facebook developer conference 2018 awal Mei kemarin, namun baru dirilis secara global pada 31 Juli 2018. Menurut pihak Whatsapp, fitur video call grup ini sama halnya dengan pesan singkat, yaitu  sama-sama menggunakan pengamanan enkripsi end-to-end.

Adapun cara untuk menggunakan fitur ini, yaitu mulailah melakukan panggilan video call ke satu orang. Setalah itu, ketika akan menambahkan orang lain dalam video call tersebut, pilih menu "add new participant" pada bagian kanan atas dari aplikasi Whatsapp.


NB: Sebelum menggunakan fitur video call group, cek terlebih dahulu aplikasi Whatsapp kamu, apakah sudah versi terbaru atau belum, jika belum, maka lakukan update ke versi terbaru lebih dahulu.

Sawer


Anda suka dengan tulisan-tulisan di blog ini? Jika iya, maka Anda bisa ikut berdonasi untuk membantu pengembangan blog ini agar tetap hidup dan update. Silakan klik tombol sawer di bawah ini sesuai nilai donasi Anda. Terima kasih.

0 comments